Life Only Once. Stop Thinking and Just Make It Work.

5.30.2020

Surabaya, 22 Mei 2020: RIP Chiki ! Terimakasih atas Kehadiranmu Walau Hanya Sesaat

Hari ini Chiki meninggal....So spechless..Setelah usaha kami untuk membuatnya sehat kembali.. tapi tubuh kecilnya tidak bisa bertahan..Dia meninggal setelah kami memberinya asupan makanan lewat suntik.. Terlalu tiba-tiba ketika beberapa detik sebelumnya dia masih mencoba meronta-ronta.RIP Chiki.. maaf jika apa yang kami lakukan (mencoba memberimu air/makanan supaya tidak dehidrasi), justru malah semakin menyiksamu dan akhirnya kamu meningggal..RIP...

Surabaya, 26 Mei 2020: Bangun Rumah Kardus buat Chiko Poppy.

Akhir-akhir ini ane sering kepikiran sama mereka - Chiko dan Poppy - gimana nasib mereka di Taman Danau Angsa. Yah.. meskipun kediamanku hanya berjarak 50 meter dari tempat mereka berada, tapi kan ane tidak bisa melihat mereka setiap saat. Ane selalu kepikiran gimana kalau mereka diambil orang, gimana kalau mereka jalan jauh di sekitar taman sampai tersesat, gimana kalau mereka diserang kucing liar. Karena selama ini, tempat berdiam/bersembunyinya...

Surabaya, 25 Mei 2020: Rebusin Ayam dan Tongkol Tahu Buat Chiko dan Poppy

Sesuai rencanaku kemarin malam, pagi ini aku akan membuatkan Ayam Rebus spesial buat Chiko dan Poppy. Pagi ini seperti biasa setelah bangun, cuci muka, gosok gigi, dan membuat sarapan simpel untukku (nasi + So Good), aku mulai menyiapkan merebus ayam yang kubeli kemarin malam. Aku merebus 1/4 kg dari yang kubeli kemarin malam. Aku merebusnya biasa, hanya dengan air dan menambahkan sedikit masako. Total kurebus selama +/- 20 menit. Pokoknya...

Surabaya, 24 Mei 2020: Coba Kasih Makan Ikan Tombro (Ikan Mas) Rebus ke Chiko dan Poppy

Hari ini tepat sudah 9 hari sejak Chiko kuadopsi, dan 7 hari sejak Poppy kuadopsi. Aku begitu menyayangi mereka. Karena meskipun mereka kuletakkan di Taman Danau Angsa, mereka tidak pernah pergi. Hanya disitu-situ saja, bahkan sudah menemukan spot persembunyiannya masing-masing. Chiko sembunyi di balik pilar belakang nomor 3, sedangkan Poppy di semak-semak. Pagi ini seperti biasa aku memberi mereka sarapan Wet Food Tuna dan Beef, serta...

Surabaya, 18 Mei 2020: Adopsi Poppy

Sore itu kami sedang beli makanan bayi kucing (wet food) di petshop langganan yakni Kiply Pet Shop yang ada di Jalan Kenjeran, Surabaya. Aku sangat menyukai petshop ini karena berbagai keperluan kucing cukup lengkap disini dan harganya terjangkau, selain itu ownernya cukup ramah.Sewaktu sedang memilih Wet Food dan berbagai pernak-pernik kucing lainnya, kami juga bermain dengan salah satu kucing di Petshop yang habis disteril. Sama masnya...

5.29.2020

Surabaya, 16 Mei 2020: Adopsi Chiki dan Chiko

Setelah sekian lama berencana, hari ini kami melakukan kegiatan rutin sebulan sekali yakni cuci mobil. Selama 2 bulan belakangan, tempat langganan cuci mobil kita ada di Kenjeran, tepatnya dekat Pantai Kenjeran Lama. Ane seneng aja karena hasil kerjanya benar-benar bersih dan kinclong, si Kia Rio benar-benar jadi gagah habis setelah dicuci disini.Nah sewaktu lagi nunggu giliran mobil dicuci inilah secara nggak sengaja kita melihat 2 kucing oren kecil...

Surabaya, 6 Mei 2020 : Alat Pancing Datang, Ditegur Satpam Mancing di Danau Angsa 🤣

Hobiku itu mudah banget berubah-ubah. Setelah sebelumnya tergila-gila dengan roadtrip, drone dan kamera go pro, dan kekecewaan yang seketika datang ketika drone-ku hilang dan crash entah dimana ketika sedang melakukan misi pilot otomatis (masih nyesek aja mikirnya), aku mencoba mencari pelarian dengan mulai menonton channel-channel alam seperti kemah, kemah untuk memancing, van life dan lain-lain. Dan salah satu yang lagi-lagi menarik...

Surabaya, 29 April 2020 : Drone DJI Spark Datang.

29 April 2020Di Tempat Kediaman, Pakuwon, SurabayaMengacu ke pemberitahuan dari Tokopedia, hari ini droneku datang. Seneng banget rasanya dan gak sabar mau unboxing dan latihan. Paket yang kudapatkan meliputi badan pesawat/drone-nya, 2 baterai, 4 propeller guard, baling-baling, remote, charge asli, 2 kabel USB, pelindung remote control dan bonus powerbank. Cukup murah dengan harga 4 juta kan... Dan aku puas banget karena kondisi dronenya masih mulus.Hal...

Surabaya, 27 April 2020 : Beli DRONE DJI Spark Combo (2'nd)

Surabaya, 27 April 2020Di Tempat Kediaman, Pakuwon, SurabayaHari ini aku lagi semangat-semangatnya memikirkan tentang rencana 'road trip Surabaya - Larantuka' yang akan segera kulaksanakan setelah 'teror Covid-19' berakhir. Aku lagi seneng-senengnya nonton channel youtube tentang 'road trip', terutama yang menggunakan R4 untuk keliling Indonesia. Beberapa channel favoritku antara lain:1. Road Trip Indonesia - besutan Bang Den dan Kak Beda. Keliling...