5.31.2020

Surabaya, 9 Mei 2020: Mancing di Kolam Tambak Kenjeran, dapat apa?

Masih tentang mancing. Setelah dapat pengalaman bahwa mancing di laut itu susaaaah bingit karena adanya arus, akhirnya hari ini kami memutuskan mancing lagi tapi di kolam pancing. Ya.. di kolam yang udah jelas ada ikannya, dimana kita harus bayar ikan tersebut kalau dapat. Setelah browsing sejenak, akhirnya ane memutuskan menuju ke Kolam Pancing Alami yang ada di dekat Merr Kalijudan, tepatnya Jalan Ir. Soekarno. Alasan aku memilih tempat ini adalah, selain jaraknya tidak terlalu jauh dari kediaman ane, juga sistem bayarnya yang hanya bayar ketika dapat ikan aja (yang dihitung per kg berdasar jenis ikan). Jadi selama gak dapat ikan ya gak bayar. Masuk area kolam pancingnya pun gak bayar, hanya bayar parkir aja Rp 5000.
Sampai disana, ternyata ada beberapa perempuan juga yang terlihat sedang memancing sehingga menambah kepercayaan diri ane. Kami segera mencari spot yang teduh di pinggir kolam tambak dan menyiapkan umpan, yakni pelet ikan darat yang kami padatkan dengan sedikit air. Kami sempat dibantu bapak-bapak pemancing di sebelah untuk mencampur pelet dengan air.
Setelahnya kail yang sudah dipasangi pelet kami masukkan dalam kolam dan menunggu..... Menunggu.... Dan menunggu... Sementara beberapa pemancing yang di depan kami beberapa kali sudah mendapatkan strike, yang membuat kami iri setengah mati. Soalnya kail kami sepiii, disentuh ikan pun tidak haha.
Bosan menunggu, ane sempet beli es teh, dan meneguk beberapa kali. Membasahi tenggorokan kering yang daritadi teriak-teriak. 2 kail kami masih sama, tak disentuh sama sekali.

"Apa kita pulang sudah?" Tanya ane ke temen ane yang kelihatan sudah ngantuk dan bosan. 

"Iya udha kita pulang aja." Jawab temen ane. "Ngantuk banget ane."

Haha jadi ya begitulah, 2 pemancing abal-abal ini pulang tanpa mendapatkan 1 ekor ikan pun. Total durasi di kolam aja hanya 1.5 jam sd 2 jam. Beda jauh sama senior-senior pemancing yang udah dari pagi disitu makanya bisa dapat banyak ikan.

Dasar pemancing abal-abal! 😁

Habis ini hobi memancing ane mukai terkikis hilang, digantikan episode adopsi dan memelihara kucing. 😁😁

Tidak ada komentar:

Posting Komentar